“Upaya meningkatkan ketersediaan pasokan darah serta antisipasi terhadap bencana di Inhil, saya mengajak kepada para kepala sekolah SMP dan SLTA se-kecamatan Tembilahan kota dan Hulu untuk dapat memaksimalkan peran guru dan PMR dilingkungan sekolah masing-masing, “ujar Hj. Zulaikhah dalam sambutannya.
Lebih lanjut dikatakan Hj. Zulaikhah, upaya ini diambil sebagai langkah untuk memerkuat peran PMI, untuk meningkatkan kebutuhan darah serta sebagai upaya memperkuat peran PMR dalam penanganan bencana yang sering terjadi didaerah.
Sementara itu Bupati HM. Wardan dalam arahannya menyampaikan apresiasi dan dukungan nya terhadap langkah PMI untuk memaksimalkan Palang Merah Remaja di sekolah.
“Saya sangat mengapresiasi dan mendukung langkah ini. Saya juga meminta PMI bersama dinas terkait untuk dapat melakukan pembinaan yang lebih maksimal, agar fungsi PMR dapat berperan luas untuk kepentingan sosial kemasyarakatan,” pungkas Bupati.